Diti

Diti (Sanskerta: दिती; Ditī) adalah nama salah satu putri Daksa dalam mitologi Hindu. Ia menikah dengan Resi Kasyapa dan berputra Hiranyaksa dan Hiranyakasipu. Kedua raksasa tersebut dijuluki Detya, demikian juga keturunannya. Mereka (para Detya) terkenal sebagai musuh para dewa. Dua putra Diti, yaitu Hiranyaksa dan Hiranyakasipu, merupakan reinkarnasi dua penjaga gerbang Waikuntha, yaitu Jaya dan Wijaya. Pada suatu zaman, Hiranyaksa mencoba menenggelamkan Pertiwi (bumi) ke dalam lautan kosmik, namun usaha tersebut digagalkan oleh Dewa Wisnu yang menjelma sebagai Waraha (babi hutan). Pada saat itu juga, Hiranyaksa dibunuh oleh Waraha. Kemudian putra Diti yang lain, yaitu Hiranyakasipu, menjadi raja para Detya. Ia menghentikan segala bentuk pemujaan kepada Tuhan karena membenci Wisnu. Akhirnya, Wisnu menjelma sebagai Narasinga untuk membunuh Hiranyakasipu.


Developed by StudentB