Amalgam (kimia)

Arquerite, amalgam alami antara perak dan raksa

Amalgam adalah paduan antara raksa dengan logam lain. Amalgam bisa berwujud cairan, pasta lunak atau padat, tergantung pada proporsi raksa. Paduan ini dibentuk melalui ikatan logam,[1] dengan gaya tarik elektrostatis dari elektron konduksi yang bekerja untuk mengikat semua ion logam bermuatan positif menjadi struktur kisi kristal.[2] Hampir semua logam dapat membentuk amalgam dengan merkuri, kecuali besi, platina, wolfram, dan tantalum. Amalgam perak-raksa penting dalam kedokteran gigi, dan amalgam emas-raksa digunakan dalam ekstraksi emas dari bijihnya. Kedokteran gigi telah menggunakan paduan raksa dengan logam seperti perak, tembaga, indium, timah dan seng.

  1. ^ Callister, W. D. "Materials Science and Engineering: An Introduction" 2007, 7th edition, John Wiley and Sons, Inc. New York, Section 4.3 and Chapter 9.
  2. ^ http://mine-engineer.com/mining/minproc/MercAmal.htm

Developed by StudentB