Daegu-Gyeongbuk

Daegu-Gyeongbuk
Hangul
Hanja
Alih AksaraDaegu-Gyeongbuk
McCune–ReischauerTaegu-Kyŏngbuk

Daegu-Gyeongbuk (대구경북, 大邱慶北) adalah gabungan dari Daegu dan Gyeongbuk (Gyeongsangbuk-do). Dengan jumlah penduduk 5,05 juta,[1] daerah ini merupakan kawasan dengan kekuatan politik, ekonomi, dan budaya yang sama, meskipun bukan merupakan wilayah administratif kesatuan. Daegu adalah kota mandiri dari Gyeongsangbuk-do dan memiliki status yang sama dengan provinsi induknya. Keduanya memiliki pemerintah lokal, mereka terpisah melapor langsung kepada pemerintah nasional.

Ada banyak kota-kota di wilayah ini termasuk Daegu sebagai kota penting, Pohang sebagai kota pelabuhan utama, Gumi sebagai kota industri utama, Gyeongju dan Andong sebagai kota bersejarah. Wilayah ini memiliki sekitar sepersepuluh dari GDP dan populasi Korea Selatan. Daegu adalah wilayah metropolitan terbesar ketiga.

  1. ^ "지역별 인구 및 인구밀도". Statistics Korea. 2009. Diakses tanggal 2009-11-29. 

Developed by StudentB