Christian Felix Klein (Jerman: [klaɪn]; 25 April 1849 – 22 Juni 1925) adalah seorang matematikawan Jerman yang dikenal berkat studinya pada teori grup, analisis kompleks, geometri non-Euklides, dan hubungan antara geometri dan teori grup. Program Erlangen yang ia terbitkan tahun 1872, mengklasifikasikan macam-macam geometri berdasarkan grup simetris dasar mereka, dan menjadi salah satu intisari yang berpengaruh besar dari perkembangan matematika kala itu.
Semasa menjabat di Universitas Göttingen, Klein mampu mengubah kampus tersebut menjadi pusat matematika dan penelitian ilmiah melalui pendirian perkuliahan-perkuliahan baru, jabatan-jabatan profesor, dan institut-institut baru. Seminar-seminarnya mencakup sebagian besar bidang matematika yang saat itu dikenal, serta penerapannya. Klein juga mencurahkan banyak waktu untuk pengajaran matematika, dan mendorong reformasi pendidikan matematika di semua tingkat kelas di Jerman dan luar negeri.