Formula Satu musim 1997

Kejuaraan Dunia
Formula Satu FIA
1997
Juara Dunia Pembalap: Jacques Villeneuve
Juara Dunia Konstruktor: Williams-Renault
Sebelum: 1996 Sesudah: 1998
Jacques Villeneuve (foto tahun 2008), berhasil menjadi juara dunia musim 1997.
Rekan setim Villeneuve, yaitu Heinz-Harald Frentzen (foto tahun 2006), merupakan runner-up musim 1997.
David Coulthard (foto tahun 2007), berhasil menjadi juara ketiga.
Michael Schumacher (foto tahun 1998) didiskualifikasi dari klasemen Kejuaraan Dunia Pembalap setelah bertabrakan dengan Villeneuve pada lomba terakhir.

Formula Satu musim 1997 merupakan musim reguler balapan Formula 1 yang ke-48. Musim 1997 dimulai sejak tanggal 9 Maret dalam Grand Prix Australia 1997, dan diakhiri di Grand Prix Eropa 1997 pada tanggal 26 Oktober setelah memperlombakan 17 lomba.

Tampil sebagai juara dunia pada musim ini adalah pembalap Williams, yaitu Jacques Villeneuve. JV berhasil mengalahkan Michael Schumacher yang terkena diskualifikasi dari klasemen Kejuaraan Dunia Pembalap akibat ulahnya yang akan mencoba mencelakakan JV di balapan terakhir di Grand Prix Eropa. Tampil sebagai juara kedua adalah rekan setim JV di tim Williams, yaitu Heinz-Harald Frentzen, dan juara ketiga oleh David Coulthard dari tim McLaren.


Developed by StudentB