ISO 639-1

Temukan bahasa
Masukkan kode ISO 639-1 untuk menemukan artikel bahasa yang sesuai

ISO 639-1:2002, Kode simbolisme nama bahasa — Bagian 1: Kode Alfa-2, adalah bagian pertama dalam seri ISO 639 dari standar internasional untuk kode bahasa. Bagian 1 meliputi pendaftaran kode dua-huruf. 136 kode dua huruf telah didaftarkan dan mencakup semua bahasa utama dunia. Kode ini merupakan kependekan resmi internasional yang berguna untuk merujuk kepada bahasa. Misalnya:

ISO 639, standar kode bahasa yang asli, disetujui pada 1967. Ia terpisah-pisah dan justru itu, ISO 639-1 menjadi revisi baru ke standar yang asli itu pada 2002. Kode terakhir yang ditambahkan adalah ht untuk Bahasa Kreol Haiti pada 26 Februari 2003. Penggunaan standar itu didorong oleh penggunaan tag bahasa IETF yang diperkenalkan dalam RFC 1766 pada Maret 1995. Penggunaan tag bahasa kemudian diteruskan oleh RFC 3066 dari Januari 2001 dan RFC 4646 dari September 2006. Infoterm (International Information Center for Terminology atau Pusat Informasi Internasional untuk Ketentuan) adalah pendaftar kode ISO 639-1 yang sah.

Kode ISO 639-1 yang baru tidak dibuat jika kode ISO 639-2 sudah ada. Justru, sistem yang menggunakan kode ISO 639-1 dan 639-2 (dengan kode 639-1 diutamakan) tidak perlu mengubah kode masing-masing.[1]

Untuk beberapa bahasa yang menggunakan kode yang sama dengan kode ISO 639-2 yang dialokasikan untuk sekelompok bahasa, kode masing-masing akan diganti dengan kode ISO 639-1 yang baru

Kode ISO 639-1 ditambahkan setelah penerbitan RFC pada Januari 2001
ISO 639-1 ISO 639-2 Nama Tanggal ditambahkan Dahulu terangkum dalam
io ido Bahasa Ido 2002-01-15 art
wa wln Bahasa Walloon 2002-01-29 roa
li lim Bahasa Limburg 2002-08-02 gem
ii iii Bahasa Yi Sichuan 2002-10-14 sit
an arg Bahasa Aragon 2002-12-23 roa
ht hat Bahasa Kreol Haiti 2003-02-26 cpf

Tidak adanya spesifikasi untuk mengolah makrobahasa (lihat ISO 639-3)

  1. ^ ISO 639 Joint Advisory Committee - Working principles for ISO 639 maintenance

Developed by StudentB