Al-Baqīʿ | |
---|---|
ٱلْبَقِيْع | |
Details | |
Didirikan | 622 |
Lokasi | |
Negara | Arab Saudi |
Jenis | Pemakaman Islam |
Pemilik | Kerajaan Arab Saudi |
Jannatul-Baqīʿ (bahasa Arab: ٱلْبَقِيْع) adalah tempat pemakaman umum Islam pertama di Madinah,[1] wilayah Hijaz,[2] sekarang Arab Saudi. Terletak di sebelah timur-tenggara Masjid Nabawi, di tempat tersebut dimakamkan para keluarga dan sahabat Nabi Islam, Muhammad, serta para tabiin dan tabiuttabiin. Juga disebut sebagai Baqīʿ al-Gharqad (bahasa Arab: بَقِيْع الْغَرْقَد).[1]
Tempat ini banyak diziarahi oleh umat Muslim, karena di tempat tersebut banyak dimakamkan sahabat dan keluarga Muhammad, sehingga menjadi salah satu dari dua pemakaman tersuci dalam banyak tradisi Islam, selain Jannatul Mu'alla. Banyak cerita bahwa Muhammad sering menziarahi pemakaman tersebut setiap kali melewatinya.