Kabupaten Jombang

Kabupaten Jombang
Transkripsi bahasa daerah
 • JawaJombang (Gêdrig)
جَومباڠ (Pégon)
ꦗꦺꦴꦩ꧀ꦧꦁ (Hånåcåråkå)
Searah jarum jam: Candi Rimbi, kenduri durian Wonosalam, Kedung Cinet, Stasiun Jombang, Ringin Contong, dan Pondok Pesantren Tebuireng
Lambang resmi Kabupaten Jombang
Julukan: 
  • Beriman
  • Toleransi
  • Santri
Peta
Peta
Kabupaten Jombang di Jawa
Kabupaten Jombang
Kabupaten Jombang
Peta
Kabupaten Jombang di Indonesia
Kabupaten Jombang
Kabupaten Jombang
Kabupaten Jombang (Indonesia)
Koordinat: 7°28′S 112°14′E / 7.47°S 112.23°E / -7.47; 112.23
Negara Indonesia
ProvinsiJawa Timur
Tanggal berdiri8 Agustus 1950
Dasar hukumUU No. 12/1950
Hari jadi21 Oktober 1910 (1910-10-21)
Ibu kotaJombang
Jumlah satuan pemerintahan
Daftar
  • Kecamatan: 21
  • Kelurahan: 4
  • Desa: 302
Pemerintahan
 • BupatiTeguh Narutomo (Pj.)
 • Wakil Bupatilowong
 • Sekretaris DaerahAgus Purnomo
 • Ketua DPRDMas'ud Zuremi
Luas
 • Total1.159,50 km2 (447,69 sq mi)
Populasi
 • Total1.376,547
 • Kepadatan1.187/km2 (3,070/sq mi)
Demografi
 • Agama
  • 97,27% Islam
  • 0,37% Hindu
  • 0,09% Buddha
  • 0,08% Konghucu
  • 0,01% Lainnya[2]
 • BahasaIndonesia (resmi),
Jawa (dominan)
- Jawa Jombangan,
- Jawa Arekan,
Lainnya
 • IPMKenaikan 73,45 (0.734)
Tinggi (2021)[3]
Zona waktuUTC+07:00 (WIB)
Kode pos
Kode BPS
3517 Edit nilai pada Wikidata
Kode area telepon+62 321
Kode ISO 3166ID-JI
Pelat kendaraanS xxxx O**/W**/X*/Y*/Z*
Kode Kemendagri35.17 Edit nilai pada Wikidata
DAURp 1.141.654.964.000,- (2020)[4]
Semboyan daerahJombang Beriman
"BERsih, Indah,
nyaMAN
Flora resmiKelapa genjah-merah
Fauna resmiGelatik jawa
Situs webwww.jombangkab.go.id

Kabupaten Jombang (bahasa Jawa: Hanacaraka: ꦗꦺꦴꦩ꧀ꦧꦁ, Pegon: جَومباڠ; pengucapan bahasa Jawa: [ˈd͡ʒombaŋ]) adalah sebuah kabupaten yang terletak di bagian tengah Provinsi Jawa Timur, Indonesia.[5] Ibu kotanya adalah Kecamatan Jombang. Kabupaten Jombang memiliki ketinggian 44 meter di atas permukaan laut, dan berjarak 79 km dari barat daya Surabaya, ibu kota Provinsi Jawa Timur. Luas wilayah kabupaten Jombang yakni 1.159,50 km².[6] Pada tahun 2024, penduduk Jombang mencapai 1.376.547 jiwa, dengan kepadatan penduduk 1.187 jiwa/km2.[1]

Jombang memiliki posisi yang sangat strategis, karena berada di persimpangan jalur lintas tengah (JakartaPurwokertoYogyakartaNgawiSurabaya) dan selatan Jawa (Bandung–Yogyakarta–Surabaya), jalur Surabaya-Tulungagung, serta jalur Malang-Tuban.[7]

Jombang dikenal dengan sebutan "Kota Santri," karena banyaknya institusi pendidikan Islam (pondok pesantren) di wilayahnya.[8] Bahkan ada pemeo yang mengatakan Jombang adalah pusat pondok pesantren di tanah Jawa karena hampir seluruh pendiri pesantren di Jawa pasti pernah berguru di Jombang. Di antara pondok pesantren yang terkenal adalah Tebuireng, Denanyar, Tambak Beras, dan Darul Ulum (Rejoso).

Tokoh terkenal Indonesia yang dilahirkan di Kabupaten Jombang adalah Presiden Republik Indonesia ke-4, K.H. Abdurrahman Wahid; Ketua Umum PKI pertama, Semaun; pahlawan nasional K.H. Hasyim Asy'ari dan K.H. Wahid Hasyim; tokoh intelektual Islam, Nurcholis Madjid; dan budayawan, Emha Ainun Najib.

  1. ^ a b "Kabupaten Jombang Dalam Angka 2022" (pdf). www.jombangkab.bps.go.id. hlm. 77. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-06-09. Diakses tanggal 3 Juni 2022. 
  2. ^ "Visualisasi Data Kependudukan - Kementerian Dalam Negeri 2021" (visual). www.dukcapil.kemendagri.go.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-08-05. Diakses tanggal 3 November 2021. 
  3. ^ "Metode Baru Indeks Pembangunan Manusia 2020-2021". www.bps.go.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-01-27. Diakses tanggal 3 Juni 2022. 
  4. ^ "Rincian Alokasi Dana Alokasi Umum Provinsi/Kabupaten Kota Dalam APBN T.A 2020" (PDF). www.djpk.kemenkeu.go.id. (2020). Diakses tanggal 13 April 2021. 
  5. ^ Sugendal, Zainuddin (2022-02-17). "Jombang Pasca-Prapanca". Tebuireng Initiatives. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-08-14. Diakses tanggal 2023-02-02. 
  6. ^ "Detail Kabupaten Jombang". Depdagri.go.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-12-16. Diakses tanggal 2011-07-24. 
  7. ^ "Web Design Jatim". Webdesign-jatim.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-03-17. Diakses tanggal 2011-07-21. 
  8. ^ "Jombang Kota Santri". Info-jombang.tripod.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-01-21. Diakses tanggal 2011-07-24. 

Developed by StudentB