Kambanglah Bungo adalah sebuah lagu daerah yang berasal dari Provinsi Sumatera Barat.
Lagu ini bernuansa romansa Tanah Minang yang tak bisa lepas dari budaya yang tumbuh di atasnya. Sebuah lagu bernuansa Minang dari pedalaman Padang di belahan barat pulau Sumatra yang secara spektakuler lirisnya sangat kaya dengan perlambang yang unik sekali. Kemegahan budaya berkait dengan kegagahan yang maskulin dan ayoman yang feminin sekaligus dalam bentuk mekarnya kembang.[1]