Jenderal Michel Suleiman (bahasa Arab:ميشال سليمان) (lahir 21 November 1948) adalah presiden Libanon saat ini. Sebelum menjabat sebagai presiden, ia memegang jabatan sebagai Panglima Angkatan Bersenjata Lebanon. Setelah panglima ABL Émile Lahoud menjabat sebagai presiden pada November 1998, Suleiman menggantikannya sebagai panglima angkatan darat dari Desember pada tahun yang sama. Jabatan panglima ABL dikhususkan untuk seorang Katolik Maronit. Suleiman kemudian terpilih sebagai presiden dan diambil sumpahnya pada 25 Mei 2008.[1]