Nissan Livina

Nissan Livina Geniss/Grand Livina
2013 Nissan Grand Livina 1.5 XV
Informasi
ProdusenNissan
Juga disebutNissan Grand Livina (Indonesia, Malaysia, Brasil)
Nissan Livina (5-seat)
Nissan Livina Urban
Nissan Livina Sport
Nissan Livina X-Gear (Indonesia, Malaysia, Brasil)[1][2]
Mitsubishi Xpander (generasi kedua)
Masa produksi2007–sekarang
PerakitanPurwakarta, Indonesia
Kuala Lumpur, Malaysia
Miaoli, Republik Tiongkok
São José dos Pinhais, Paraná, Brasil
Santa Rosa City, Laguna, Filipina
KesamaanDaihatsu Xenia
Honda Mobilio
Honda Stream
Kia Carens
Suzuki Ertiga
Toyota Avanza
Bodi & rangka
KelasMPV kompak
Bentuk kerangkaStation wagon 5 pintu
Mobil terkaitNissan Latio
Nissan Serena
Penyalur daya
MesinLivina XR/ X-Gear
  • 1500cc HR15DE 109 PS (80 kW) 148 N⋅m (109 ft⋅lbf)
  • 1600cc HR16DE 111 PS (82 kW) 153 N⋅m (113 ft⋅lbf)

Grand Livina

  • 1500cc HR15DE 109 PS (80 kW) 148 N⋅m (109 ft⋅lbf)
  • 1600cc HR16DE 111 PS (82 kW) 153 N⋅m (113 ft⋅lbf)
  • 1800 cc MR18DE 126 PS (93 kW) 174 N⋅m (128 ft⋅lbf)
Transmisi4-speed otomatis
5-speed / 6-speed (hanya tersedia pada 1.8) manual
Dimensi
Jarak sumbu roda2.600 mm (102,4 in)
PanjangLivina XR / X-Gear
  • 4.180 mm (164,6 in)

Grand Livina

  • 4.420 mm (174,0 in)

All New Grand Livina

  • 4.485 mm (176,6 in)

Grand Livina X-Gear

  • 4.540 mm (178,7 in)
Lebar1.690 mm (66,5 in)
Tinggi1.590 mm (62,6 in)
Berat kosong1.117 kg (2.463 pon)

Nissan Livina adalah mobil MPV kompak buatan Nissan yang dirakit di China, Indonesia, Brasil, Malaysia dan Filipina. Grand Livina adalah versi panjang 7-seater yang berbentuk MPV, sedangkan Livina adalah hatchback 5-seater. Versi hatchback tersedia dalam dua varian yaitu XR dan X-Gear.

Di China versi 7-seater disebut Livina Geniss, sedangkan di Taiwan versi 5-seater disebut Livina Urban.

Mesin yang digunakan oleh Nissan Grand Livina adalah 1500cc dan 1800cc. Varian 1500cc menggunakan mesin dengan kode HR15DE sedangkan, varian 1800cc menggunakan mesin berkode MR18DE. Untuk varian 1500cc transmisi yang tersedia adalah Manual 5 Speed (tersedia untuk varian SV dan XV), dan Automatic 4 Speed konvensional (kecuali tipe SV), sedangkan untuk varian 1800cc yang tersedia adalah Manual 6 Speed dan Automatic 4 Speed (tersedia untuk semua varian 1800cc) 2007-2008: Tersedia trim 1.5 SV (*only MT), XV (MT&AT), 1.8 XV (MT&AT), Ultimate (tipe ini paling istimewa dan paling lengkap dizamannya karena jok nya yang berbalut kulit-jumlah speakernya 6 buah-kemudi setir doortrim serta center console yang berbalut aksen kayu-ABS+EBD+BA-airbag di pengemudi-desain horizontal grill yang mewah-serta tarikan garis chrome dari sisi bumper depan samping hingga bumper belakang yang berkesan premium-serta cupholder depan dengan lid MT&AT),

2009: Muncul varian “Limited Edition” yakni 1.5 Ultimate (*only AT) memiliki interior berbalut jok kulit dan exterior yang menyerupai tipe 1.8 Ultimate namun *Tanpa aksen panel kayu di interior, Tanpa spion dengan sen di exterior, Tanpa airbag sebagai safety, serta Tanpa head unit yang sama spt tipe 1.8 Ultimate,

2010 awal: Permintaan akan tipe 1.5 Ultimate terus meningkat dan PT. NMI memutuskan untuk memproduksi tipe tersebut secara massal,

2010 tengah: Munculah tipe 1.8 HWS dan dimulailah era Grand Livina menggunakan velg bergaya two tone, bodi berlapis bodykit, serta penambahan 2 monitor headrest dibagian depan untuk membedakan dengan tipe lainnya,

2010 akhir: Banyaknya permintaan akan tipe 1.5 HWS oleh konsumen maka PT.NMI memproduksi tipe tsb namun *Tanpa aksen panel kayu di interior, serta PT. NMI mengubah beberapa bagian yakni menambahkan spion dengan sen, handle luar berlapis chrome serta fog lamp sebagai standart dimulai dari tipe 1.5 XV, dan mengubah grill pada tipe 1.5 XV menjadi full chrome

2011 tengah: Grand Livina mengalami minor change/facelift sekaligus dimana tipe 1.8 XV telah dihapus, bagian interior dan exterior mengalami perubahan yakni disisi exterior menjadi tampak lebih dewasa karena hilangnya kelir chrome yang mengalir dari bumper depan samping hingga bumper belakang pada tipe Ultimate, grill, serta desain moulding yang tampak lebih tipis, dan disisi interior nuansannya berubah total karena materialnya berubah menjadi hitam dan warna center speedo menjdi full putih, pada trim nya Grand Livina mempunyai trim baru yaitu 1.5 S tipe ini terletak dibawah tipe SV, lalu pada tipe 1.5 XV head unit berubah menjadi single din yang semulanya double din *namun bisa memutar USB&AUX-in, sedangkan tipe 1.8 Ultimate masih menjadi kasta teratas dengan balutan khasnya jok kulit dan aksen kayu disisi interiornya serta ada penambahan airbag disisi penumpang depan dan 2 DIN head unit mengalami perubahan menjadi lebih lengkap fiturnya dan layar monitor yang semulanya diatap turun lalu diposisikan di headrest bagian depan *namun justru jumlah speaker berkurang menjadi 4 buah karena speaker tweeter ditiadakan oleh PT. NMI, sedangkan tipe 1.5 Ultimate memiliki semua fitur pada tipe 1.8 Ultimate namun *jml airbag hanya 1 yakni disisi pengemudi

2011 akhir: munculah Grand Livina tipe 1.5 dan 1.8 HWS Autech sekaligus munculnya edisi terbatas “10th Anniversary Edition” dengan beberapa bagian yang mengalami ubahan seperti adanya emblem bertuliskan “10th Anniversary” dan jok berembos “10th Anniversary” serta 2 DIN head unit layar sentuh sebagai bagian dari edisi terbatas ini namun pada tipe ini aksen moulding chrome disamping bodi *Telah ditiadakan

2012-2013 awal: Tipe 1.8 Ultimate telah dihapus oleh PT. NMI dan sebagai kasta teratasnya diduduki oleh tipe 1.8 HWS Autech, PT. NMI mengubah beberapa bagian Grand Livina yaitu perubahan pada sistem rem yaitu menambah ABS+EBD+BA, serta bumper depan menggunakan bumper pada tipe HWS Autech sebagai standart mulai dari tipe XV sedangkan tipe 1.5 Ultimate jml airbag menjadi 2buah sama persis dengan tipe pendahulunya yaitu 1.8 Ultimate

  1. ^ "Nissan Livina X-gear | Nissan Indonesia". Nissan.co.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-07-06. Diakses tanggal 2010-11-11. 
  2. ^ "Keunggulan Nissan Grand Livina". PT. Wahana Wirawan. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-04-21. Diakses tanggal 2012-04-11. 

Developed by StudentB