Tuan rumah | Kota New Clark, Metro Manila, Angeles, dan Olongapo Filipina |
---|---|
Moto | "We Win As One"[1] (Bahasa Filipino: Manalo Tayo Bilang Isa; Bahasa Indonesia: Kami Menang Sebagai Satu) |
Jumlah negara | 11 (sebelas) |
Jumlah atlet | 9,840 (perkiraan) |
Upacara pembukaan | 30 November 2019 |
Upacara penutupan | 10 Desember 2019 |
Dibuka oleh | Presiden Rodrigo Duterte |
Janji atlet | Francesca Altomonte |
Penyalaan obor | Manny Pacquiao & Nesthy Petecio |
Tempat utama | Arena Filipina (Pembukaan) New Clark City Athletics Stadium (Penutupan) |
Pesta Olahraga Asia Tenggara 2019 (bahasa Inggris: 2019 Southeast Asian Games, bahasa Tagalog: Palaro ng Timog Silangang Asya 2019) diselenggarakan di Manila, ibu kota dari negara Filipina. Pesta Olahraga Asia Tenggara ini menjadi Pesta Olahraga Asia Tenggara yang ke-30 (tiga puluh). Pesta Olahraga Asia Tenggara ini diselenggarakan di Quirino Grandstand, Rizal Park. Ini akan menjadi kali ke-empat dalam sejarah Pesta Olahraga Asia Tenggara, Filipina menggelar Pesta Olahraga Negara-Negara Asia Tenggara dan kali kedua setelah 14 tahun, Filipina menggelar Pesta Olahraga Asia Tenggara tersebut. Filipina telah menggelar Pesta Olahraga Asia Tenggara, antara lain pada tahun 1981, 1991, dan 2005. Pesta Olahraga Negara-Negara Asia Tenggara 1981 dan 1991 diselenggarakan di Manila sedangkan pada tahun 2005, beberapa pertandingan diselenggarakan di Metro Manila, Los Baños dan Calamba City di Laguna, Cebu, Bacolod, Pampanga dan Subic, Zambales. Pesta Olahraga Negara-Negara Asia Tenggara kali ini juga akan memperingati 60 tahun penyelenggaraan SEAP Games sejak terbentuknya di Thailand pada tahun 1959. Pesta Olahraga Negara-Negara Asia Tenggara juga akan menjadi peringatan 42 tahun Pesta Olahraga Negara-Negara Asia Tenggara atau Southeast Asian Games (SEA Games).
The whole campaign will not only be about the Philippines but will also incorporate the [2019] SEA Games' theme "We Win As One."