1998 FIFA World Cup (Inggris) Coupe du monde de football de 1998 (Prancis) | |
---|---|
Informasi turnamen | |
Tuan rumah | Prancis |
Jadwal penyelenggaraan | 10 Juni–12 Juli |
Jumlah tim peserta | 32 (dari 5 konfederasi) |
Tempat penyelenggaraan | 10 (di 10 kota) |
Hasil turnamen | |
Juara | Prancis (gelar ke-1) |
Tempat kedua | Brasil |
Tempat ketiga | Kroasia |
Tempat keempat | Belanda |
Statistik turnamen | |
Jumlah pertandingan | 64 |
Pemain terbaik | Ronaldo |
Pencetak gol terbanyak | Davor Suker (6 gol) |
Pemain muda terbaik | Michael Owen |
Penjaga gawang terbaik | Fabien Barthez |
Penghargaan fair play | Inggris Prancis |
Piala Dunia FIFA 1998 (bahasa Prancis: Coupe du monde de football 1998) merupakan edisi keenam belas dari Piala Dunia FIFA, yang diselenggarakan di Prancis, 10 Juni hingga 12 Juli 1998. Prancis dipilih FIFA pada bulan Juli 1992 dalam pemilihan di Zürich, Swiss, mengalahkan dua calon lainnya, Maroko dan Swiss. Turnamen ini dimenangkan tuan rumah Prancis, setelah memenangkan pertandingan final di Stade de France, Saint-Denis atas Brasil dengan skor 0–3. Sementara, tim kuda hitam Kroasia meraih juara ketiga setelah menang dengan skor 1–2 atas Belanda dalam pertandingan perebutan tempat ketiga di Stadion Parc des Princes, Paris.
Ronaldo, pemain Brasil menjadi pemain terbaik dalam turnamen edisi ini, sementara Davor Suker, pemain Kroasia menjadi pencetak gol terbanyak dengan 6 gol. Bola resmi pertandingan untuk edisi ini adalah bola buatan Adidas, yang diberi nama Tricolore, yang dalam bahasa Indonesia berarti tiga warna, sementara maskot resmi adalah Footix. Lagu resmi turnamen edisi ini adalah lagu yang dibawakan penyanyi Ricky Martin, berjudul The Cup of Life, sementara lagu himne edisi ini adalah lagu berjudul "La Cour des Grands", yang dibawakan oleh Youssou N'Dour dan Axelle Red.
Piala Dunia edisi ini pada saat tersebut merupakan Piala Dunia dengan jumlah pengeluaran kartu merah terbanyak, yaitu 22 kali.[1] Rekor ini kemudian pecah pada edisi 2006.