Presiden Menteri Prusia | |
---|---|
Otto von Bismarck, pemegang jabatan paling lama dan terkenal | |
Ditunjuk oleh | Raja Prussia: (1702–1918) Landtag of Prussia: (1918–1933) |
Dibentuk | 1702 |
Pejabat pertama | Johann Kasimir Kolbe von Wartenberg (sebagai Ketua Menteri) Adolf Heinrich von Arnim-Boitzenburg (sebagai Presiden Menteri) |
Pejabat terakhir | Hermann Göring |
Jabatan dihapus | 1945 |
Suksesi | Tidak ada pengganti sah |
Jabatan Presiden Menteri (bahasa Jerman: Ministerpräsident), atau Perdana Menteri, di Prusia ada dalam satu bentuk atau bentuk lainnya dari 1702 sampai pembubaran Prusia pada 1947.
Ketika Prusia menjadi kerajaan merdeka (sejak 1701), Presiden Menteri difungsikan sebagai ketua menteri Raja dan memimpin Landtag (legislatur Prusia yang didirikan pada 1848). Setelah penyatuan Jerman pada 1871 dan sampai kejatuhannya pada 1918, jabatan Presiden Menteri Prusia biasanya mengadakan kerjasama dengan Kanselir Kekaisaran, yang berawal pada masa jabatan Otto von Bismarck.
Dibawah pemerintahan Republik Weimar, Presiden Menteri merupakan kepala pemerintahan negara dalam peran parlemen yang lebih tradisional.