Realisme strategis adalah teori hubungan internasional yang dicetuskan oleh Thomas Schelling.[1] Schelling yakin bahwa kebijakan luar negeri negara bersifat rasional, artinya negara merancang kebijakan luar negeri berdasarkan keinginan negara tersebut. Teori permainan dapat digunakan untuk menjelaskan secara mendalam kebijakan luar negeri sebuah negara. Menurut Schelling, negara harus berpikir secara strategis untuk menyelesaikan masalah-masalah diplomatik dan militer.[2]