Solidus (kimia)

Dalam kimia, teknik material, dan fisika, solidus adalah lokus suhu (kurva di atas diagram fase) dari sebuah zat saat sepenuhnya memadat (mengkristal). Suhu solidus, TS atau Tsol, menentukan suhu yang dapat membuat zat tetap mempertahankan wujud padatnya secara penuh,[1] dan suhu minimum agar wujud lelehan (cair) dapat berdampingan dengan wujud kristal (padat) dalam Kesetimbangan termodinamik Istilah ini diterapkan pada logam paduan, keramik, serta batuan alami dan mineral.

  1. ^ Askeland, Donald R.; Wright, Wendelin J. (January 14, 2014) [1st. Pub. 2009]. Essentials of Materials Science and Engineering. Cengage Learning. hlm. 300ff. ISBN 978-1-11157685-1. 

Developed by StudentB