Tangga (bahasa Inggris: stair) adalah sebuah struktur yang dirancang untuk menjembatani jarak vertikal antara tingkat yang lebih rendah dan tingkat yang lebih tinggi dengan membaginya menjadi jarak vertikal yang lebih kecil. Hal ini dicapai dengan rangkaian diagonal dari platform horizontal, yang disebut anak tangga, yang memungkinkan perjalanan ke tingkat lain dengan melangkah dari satu anak tangga ke anak tangga lainnya secara bergantian. Anak tangga biasanya berbentuk persegi panjang.