Theotokos

Theotokos dari Kazan, ikonografi tahun 1649.

Theotokos (bahasa Yunani: Θεοτόκος, Theotókos; bahasa Latin: Dei Genitrix; bahasa Suryani: ܝܳܠܕܰܬ ܐܰܠܳܗܳܐ, Yoldat Alloho; bahasa Arab: والدة الإله, walidatul ilah) adalah salah satu gelar Maria, ibu Yesus, dalam bahasa Yunani yang utamanya digunakan di Gereja Ortodoks Timur, Gereja Ortodoks Oriental, dan Gereja-Gereja Katolik Timur. Terjemahan kata Theotokos secara harafiah ke dalam Bahasa Indonesia kurang lebih adalah "Yang Mengusung Allah", atau "Yang Melahirkan Allah"; terjemahan lainnya yang kurang harafiah adalah Bunda Allah (bahasa Inggris: Mother of God, bahasa Latin: Mater Dei).

Penggunaan paling awal dari gelar ini ditegaskan dalam Gereja-Gereja Timur dengan tradisi Syria, yang mana telah menggunakan gelar Theotokos dalam liturgi mereka sejak abad-abad awal: Liturgi Mari dan Addai (abad ke-3),[1][2] dan Liturgi Santo Yakobus (tahun 60).[3][4] Konsili Efesus pada 431, menyatakan bahwa Maria adalah Theotokos karena Yesus puteranya adalah satu pribadi yang adalah Allah sekaligus manusia, illahi dan insani (lihat: Persatuan hipostatik).[5][6]

Katolik Roma dan Anglikanisme pada umumnya lebih sering menggunakan gelar "Bunda Allah" daripada "Theotokos". Lutheranisme juga menghormati Maria sebagai Bunda Allah sebagaimana diungkapkan oleh pendirinya, Martin Luther;[7] gelar Bunda Allah secara resmi disebutkan dalam pengakuan di Formula of Concord,[8] dan diterima oleh Federasi Lutheran se-Dunia.[9]

  1. ^ (Inggris) Cross, F. L., ed. (2005), "Liturgy of Addai and Mari", The Oxford Dictionary of the Christian Church, Oxford University Press 
  2. ^ (Inggris) "Book for people in English". Kaldu.org. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-11-06. Diakses tanggal 2013-11-03. 
  3. ^ (Inggris) John Witvliet (1997), "The Anaphora of St. James", dalam F. Bradshaw, Essays on Early Eastern Eucharistic Prayers 
  4. ^ (Inggris) "Church Fathers: Divine Liturgy of St. James". Newadvent.org. 
  5. ^ (Inggris) Mary, Mother of God by Carl E. Braaten and Robert W. Jenson 2004 ISBN 0-8028-2266-5 page 84
  6. ^ (Inggris) "NPNF2-14. The Seven Ecumenical Councils - Christian Classics Ethereal Library". Ccel.org. 2005-06-01. Diakses tanggal 2012-10-04. 
  7. ^ (Inggris) Basely, Joel R. (2005). Festival Sermons of Martin Luther. Dearborn, Michigan: Mark V Publiscations. hlm. 167. ISBN 0-9652403-1-2. 
  8. ^ (Inggris) Theodore G. Tappert, "Solid Declaration, article VIII.24", The Book of Concord: The Confessions of the Evangelical Lutheran Church (edisi ke-1959), Philadelphia: Fortress Press, hlm. 595 
  9. ^ (Inggris) "The Ecumenical Councils and Authority in and of the Church", 7th Plenary in Sandbjerg, Denmark (PDF), The Lutheran World Federation, 10 July 1993 

Developed by StudentB