Wiener Neustadt ialah sebuah kota di Austria Hilir, di selatan Wina dan di bantaran sungai Leitha. Sebagai ibu kota distrik Wiener Neustadt, kota ini mendapatkan status kota tahun 1866.
Sebuah kastil didirikan di sini pada abad ke-12 bercorak Gothik. Makam Maximillian I (Kaisar Romawi Suci) terletak di dalamnya.
Pernah memiliki akademi militer kekaisaran (1752 - 1918), kota ini juga menjadi pusat industri dan perkeretaapian yang penting.