Wikipedia:Kebijakan pelindungan

Halaman ini merupakan kebijakan resmi di Wikipedia bahasa Indonesia.
Isinya telah diterima luas oleh para pengguna dan dianggap sebagai standar yang normalnya harus diikuti oleh semua pengguna. Perubahan yang dibuat harus mendapatkan konsensus terlebih dahulu.

Pengurus dapat melindungi artikel sehingga tidak dapat disunting atau dipindahkan, dan dihapus. Beberapa halaman dilindungi sepenuhnya, atau kadaluwarsa dalam waktu tertentu, perlindungan halaman dibuat untuk mencegah vandalisme berulang-ulang.

Jenis pelindungan:

  1. Pelindungan permanen - ruang nama MediaWiki dan Istimewa.
  2. Pelindungan penuh - melindungi halaman sehingga tidak dapat disunting oleh siapa pun kecuali para pengurus.
  3. Pelindungan sebagian - melindungi halaman sehingga tidak dapat disunting oleh pengguna anonim (belum masuk log) dan yang belum terkonfirmasi otomatis.
  4. Pelindungan dari pembuatan - mencegah agar suatu halaman tidak dapat dibuat. Biasanya untuk artikel yang pernah dihapus dan dibuat berkali-kali.
  5. Pelindungan dari pemindahan - mencegah halaman dipindahkan. Biasanya untuk mencegah perang nama artikel.


Developed by StudentB