Wikipedia:Pedoman gaya/Halaman disambiguasi

Halaman disambiguasi (atau "disambiguation pages" atau "halaman homonim") dirancang untuk membantu pembaca menemukan artikel Wikipedia di topik yang berbeda yang dapat dirujuk oleh istilah pencarian yang sama, seperti dijelaskan dalam panduan Disambiguasi. Halaman-halaman disambiguasi bukan artikel, mereka adalah alat bantu dalam pencarian.

Pedoman gaya ini bertujuan untuk membuat pencarian lebih efisien, dengan memberikan halaman disambiguasi sebuah tampilan yang konsisten dan menghindari informasi yang membingungkan. Singkatnya, halaman disambiguasi harus berisi konten disambiguasi saja, entah apakah judul halaman tersebut menggunakan "(disambiguasi)" atau tidak. (Pedoman ini tidak berlaku untuk artikel topik utama, bahkan jika artikel tersebut diawali dengan catatan atas "Lihat pula" atau sejenisnya di bagian atas halaman.)


Developed by StudentB