Wikipedia:Pedoman gaya/Kotak info

Halaman ini adalah bagian dari pedoman gaya di Wikipedia bahasa Indonesia.
Isinya telah diterima luas oleh para pengguna dan dianggap sebagai standar yang harus diikuti oleh semua pengguna, meskipun sebaiknya dipahami dengan akal sehat, dan pengecualian dapat berlaku sewaktu-waktu. Segala penyuntingan substansial yang dilakukan di halaman ini harus menggambarkan konsensus. Jika Anda ragu, diskusikan terlebih dahulu di halaman pembicaraan.

Templat kotak info (bahasa Inggris: infobox) adalah panel yang umumnya muncul di sudut kanan atas artikel yang biasanya ditempatkan di sebelah kanan paragraf pertama artikel (pada versi desktop) atau di bawah paragraf pembuka artikel (pada versi seluler), yang merangkum hal-hal penting yang dibahas terhadap subjek. Templat kotak info dapat memuat gambar maupun peta, dan masih banyak lagi.

Hampir seluruh templat kotak info ditulis menggunakan fitur perangkat lunak templat. (Dapat juga dibuat menggunakan markah tabel, tetapi akan sukar untuk dirawat dan dikelola). Templat kotak info memiliki parameter yang dapat dengan mudah dikelola oleh pengguna ketika akan dimasukkan ke halaman. Hal ini akan memudahkan dalam menampilkan informasi yang relevan terhadap subjek, dengan sedikit pengkodean dalam artikel.


Developed by StudentB