Wikipedia:Vanitas

Halaman ini merupakan kebijakan resmi di Wikipedia bahasa Indonesia.
Isinya telah diterima luas oleh para pengguna dan dianggap sebagai standar yang normalnya harus diikuti oleh semua pengguna. Perubahan yang dibuat harus mendapatkan konsensus terlebih dahulu.

Walaupun Wikipedia dapat digunakan dan disunting oleh siapa saja, tetapi Wikipedia sebagai sebuah proyek ensiklopedia tetap memegang prinsip untuk mempertahankan keakuratan dan kelayakan isinya. Halaman ini khusus digunakan sebagai panduan untuk menentukan topik atau isi apa saja yang dikategorikan sebagai informasi atau halaman vanitas. Vanitas dapat diartikan menonjolkan diri sendiri atau mempromosikan pribadi penulis atau anggota keluarga lainnya dari si penulis. Walaupun vanitas bukanlah aksi vandal, tetapi tetap mengandung unsur "ketidaklayakan" atau "ketidakpentingan" untuk dimasukkan ke dalam Wikipedia.

Wikipedia bukanlah blog tempat siapa pun dapat menampilkan data pribadinya (baca Wikipedia bukanlah dan Kesalahan umum di Wikipedia).


Developed by StudentB